Darah AB dan Permasalahannya

Tahun 1901, Alfred Von Decastello dan Adriano Sturli secara mengejutkan menemukan golongan darah AB, golongan darah yang didalamnya ditemukan zat Antigen A dan B secara sekaligus. Masing-masing antigen tersebut sebelumnya hanya ditemukan pada manusia yang memiliki golongan darah A atau B, sehingga dimasyarakat awam, golongan darah AB dianggap sebagai darah perpaduan antara golongan darah A dengan B.

Sayangnya pemilik golongan darah ini sangat langka, statistik menunjukkan populasi golongan darah AB ditemukan paling tinggi 2 orang tiap 100 orang. Hal inilah yang mendasari dibentuk komunitas golongan darah AB yang disebut KOMUNITAS AB. Selain menjadi wadah perkumpulan masyarakat bergolongan darah AB, komunitas ini juga diharapkan mampu berperan serta dalam membangun pola hidup sehat masyarakat.

Secara berkesinambungan komunitas AB melakukan sosialisasi dan rekreuitmen anggota baru. Saat ini terdaftar lebih dari 240 anggota komunitas AB. Selain memanfaatkan pola komunikasi getok tular, publikasi Komunitas AB juga memanfaatkan media cetak, elektronik.

Untuk mengetahui tata cara transfusi dan donor darah Silakan buka situs http://www.palangmerah.org

Silakan baca juga tentang kami di media massa :

http://koran.kompas.com/read/xml/2009/08/23/03125614/sulitnya.mencari.setetes.darah

http://www.tempointeraktif.com/hg/nusa/2009/05/24/brk,20090524-177804,id.html

http://bulaksumur-online.com/rona/85-komunitas-ab-terlahir-untuk-berbagi.html

http://koran.kompas.com/read/xml/2009/08/23/03125614/sulitnya.mencari.setetes.darah#



Tanggapan

  1. wah… ada AB klub…
    darah saya AB juga… senangnya…

  2. kebetulan nih 1 keluarga saya yang berjumlah 6 orang semua golongan darahnya AB semua…
    So…gmna bisa gaabung dalam komunitas AB ini…?

    Komunitas AB menjawab : silakan buka halaman muka ( About AB ) disana ada cara mendaftar. Trims

  3. Saya juga termasuk orang dgn golongan darah AB, saya mau tanya kalo golongan darah AB dapat di donorkan ke golongan apa saja ? dan golongan darah apa saja yang dapat di donorkan ke golongan darah AB ?

    thanks for the answer

    waaaaaah asik ada komunitas sosial yg bagus dan bermanfaat seperti ini ! keep faith n survive !!!

    • Menurut PMI sekarang pendonoran darah harus sejenis. Jadi A ya harus A, O harus O, AB harus AB. Dulu AB penerima umum bisa menerima apa saja. Sejak banyak kasus yang gagal maka transfusi datah harus sama. Tq U

  4. Ternyata nyaman kalo ngumpul sesama AB. Padahal di rumah ada 3 yang AB. Kapan ada pertemuan lagi? Aq mau ajak Ibu ama kakakku. Mereka kan bisa donor, kalo aq gak bisa. Curang ya…

  5. terimakasih kami ucapkan pd sobat2 klub ab, setetes darahmu membuat senyum hatiku, banyak terbaring di rumah sakit yang membutuhkan uluran bantuan darahmu, di yogyakarta yang butuh uluran bantuanmu demi menyambung hidupnya sangat begitu banyak…. bravo kemanusiaan. salam.

  6. Saya dan 2 anak laki-laki saya golongan darahnya AB, saya akan bergabung dlm komunitas ini, no. HP saya: 08161629900

    Silakan baca pada halaman muka ( About AB )

  7. Terimakasih banyak kepada Pak KUNTO, yang telah mendonorkan darah AB nya kepada keponakan saya ANDRI SURYONO melalui PMI Yogyakarta,

    Semoga bisa menolong keponakan saya yang saat ini sedang membutuhkan trombosit untuk golongan darah AB di ICU rumahsakit RSI Klaten

    Terimakasih banyak,
    dan turut berdo’a semoga komunitas ini semakin berkembang.

    Thx’
    Anggono B

  8. Saya Juga AB tapi apa bedanya AB- sama AB+?

    Kalau AB+ itu namanya rhesus positip yang hampir dimiliki semua bergolongan darah AB tetapi AB- ( rhesus negatip ) nah ini sangat langka ….

  9. Ok saya ingin gabung ke group AB


Tinggalkan Balasan ke Anggono B Batalkan balasan